Minggu, 07 September 2014



Pada hari raya Idul Fitri tahun 2004 saya beserta keluarga menikmati liburan di villa Green Apple - Cipanas. Pada waktu itu sebenarnya saya sudah sebulan menderita sakit pendarahan, tetapi saya tidak mau merusak acara liburan kedua anak saya.
Dua hari berada di villa, tepatnya hari Rabu tanggal 17 November 2004 (saat itu tidak ada misa), namun entah mengapa saya sangat berkeinginan ke Lembah Karmel - Cikanyere untuk berdoa di Gua Maria. Kami sekeluarga akhirnya pergi dan langsung menuju ke Gua Maria .
Setelah selesai berdoa, tiba-tiba suami saya melihat Romo Yohanes sedang shooting untuk Indosiar. Bagi kami untuk bertemu dengan Romo Yohanes merupakan suatu rahmat dari Tuhan, “mujur” mengingat kesibukan dari Romo Yohanes itu sendiri.
Pada waktu itu saya percaya dan bersyukur bahwa Yesus telah menuntun saya untuk bertemu dengan Romo Yohanes. Kami menemui Romo Yohanes setelah selesai shooting dan kehadiran kami disambut dengan ramah. Pada waktu perjumpaan itu saya menceritakan keadaan saya, khususnya penyakit yang saya derita. Kemudian saya pribadi mohon berkat dan penyembuhan dari pendarahan.
Sebelum didoakan Romo Yohanes bertanya, “Apakah kamu percaya kepada Yesus yang akan menyembuhkan?” “Ya saya sungguh percaya”, jawab saya. Dan setelah itu Romo Yohanes menjamah kepala saya untuk didoakan. Ketika didoakan tidak terasa air mata saya berlinang. Setelah didoakan saya mengucapkan terima kasih kepada Romo Yohanes, tetapi beliau menjawab, “Bersyukurlah kepada Tuhan Yesus karena oleh kuasa-Nya engkau telah disembuhkan”.
Sungguh merupakan suatu mukjizat yang luar biasa dari Tuhan sehingga saya tidak menyangka bahwa pendarahan tersebut berhenti pada saat itu juga .
Dengan kejadian ini membuat saya sungguh-sungguh semakin percaya bahwa, “Barang siapa percaya dan memohon kepada Tuhan dengan iman yang sungguh hidup pasti akan dikabulkan”.
Sumber : http://www.carmelia.net/index.php/kesaksian-kesaksian-lain/37-aku-disembuhkan-dari-pendarahan

5 komentar:

  1. Sayajuga sedang sakit, Tuhan Yesus kuatkan aku menghadapi sakitku ini jangan biarkan aku jatuh karena sakitku ini, jadikanlah sakit ini untuk menguatkan imanku, terima kasih Yesus amin

    BalasHapus
  2. Mohon dukungan doa untuk saya yang sakit stroke dan insomnia sudah 5 tahun. Terima kasih. Melchior suroso

    BalasHapus
  3. Tuhan ku dahsyat, haleluya amin

    BalasHapus
  4. NOVENA KEPADA SANTO YUDAS TADEUS

    Rasul yang amat suci, Santo Yudas Tadeus, pelayan dan sahabat Yesus yang setia, Gereja semesta menghormati dan memohon kepadamu, sebagai penolong dari masalah – masalah yang tidak ada harapannya, hal – hal yang tidak ada jalan keluarnya. Doakanlah aku, karena aku merasa sendirian dan tidak mempunyai penolong.


    Aku mohon kepadamu, gunakanlah kekuatan khusus yang diberikan padamu untuk memberikan kepadaku bantuan nyata dan sesegera mungkin disaat aku merasa bahwa bantuan itu hampir tidak ada. Dampingilah aku dalam kebutuhanku yang mendesak ini sehingga aku boleh menerima penghiburan dan bantuan surgawi atas semua kebutuhanku, masalah dan penderitaanku, khususnya ( sebutkan permohonan) : … dan sehingga aku akan memuji Tuhan bersamamu dan semua orang terpilih selamanya.


    Aku berjanji, oh Santo Yudas Tadeus, untuk selalu mengingat bantuan besar ini, untuk selalu menghormatimu sebagai rasul yang istimewa dan perkasa, untuk meningkatkan devosi kepadamu, Amin. Semoga Hati Kudus Yesus yang maha kudus selalu dihormati dan dicintai diseluruh tabernakel sampai akhir jaman, Amin. Santo Yudas Tadeus berdoa untuk kita dan mendengarkan kita, Amin. Terbekatilah Hati Kudus Yesus. Terbekatilah hati Maria yang tak bernoda. Terbekatilah Santo Yudas Tadeus diseluruh bumi dan selalu sepanjang masa.


    Lakukan doa sebanyak 6x sehari, selama 9 hari berturut – turut dengan meninggalkan 9 salinan doa di gereja setiap hari. Doa Anda akan terjawab pada hari ke 9 atau bahkan sebelumnya dan BELUM PERNAH GAGAL. Tidak peduli bagaimanapun mustahilnya, permintaan Anda akan terkabul

    BalasHapus

JESUS FOLLOWERS

Entri Populer

Dalam setiap problema kehidupan seringkali kita menyalahkan Tuhan atas apa yang terjadi dalam hidup kita, seringkali kita berpaling daripada-Nya.
Namun pernakah kita sadari betapa besar kerinduan Tuhan terhadap kita untuk kembali mendengar suara kita dalam doa untuk berharap kepada-Nya
Tangan Tuhan tidak pernah melepaskan kita

-Benedictus Anto Kurniawan. S.Sn.,M.Ds-





KIRIM ARTIKEL


Nama :

Alamat:

Email: